Jenis cat besi seperti apa yang cocok untuk industri pipa? Pemilihannya perlu disesuaikan supaya kondisi pipa tetap awet terhindar dari korosi. Hal ini terjadi untuk pipa dari bahan logam seperti tembaga, baja galvanis, akrilonitril butadiena stirena (ABS), polietilena ikatan silang (PEX).
Bukan hanya untuk kebutuhan industri, untuk kebutuhan rumah tangga pun juga masih banyak yang menggunakan bahan logam. Alasannya, logam dikenal lebih tahan lama dan terhindar dari risiko mudah pecah.
Namun, tahukah Anda terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum mengaplikasikan cat untuk besi? Berikut ini adalah 5 Tips Sebelum Gunakan Cat Pelapis Besi Anti Karat untuk aset pipa besi Anda.
Mengapa Pipa Berkarat?
Penyebab karat paling utama adalah korosi. Korosi merupakan reaksi kimia yang terjadi ketika besi pada pipa logam terkena oksigen di dalam air. Reaksi oksidasi ini membentuk lapisan karat, menggerogoti pipa, mengubah susunan kimiawi, dan membuatnya lebih rapuh.
Karat terbentuk pada bagian dalam dan luar. Korosi internal terjadi akibat tingkat pH yang tinggi di dalam air hingga melarutkan lapisan pelindung bagian dalam pipa logam. Sementara itu, korosi eksternal terbentuk melalui kebocoran.
Jika kondisi tersebut dibiarkan, maka saluran akan penuh dengan karat atau kerak dan menghalangi aliran air. Pipa yang rusak memiliki risiko pecah atau bocor lebih tinggi akibat adanya kerusakan struktural.
Di sinilah diperlukan jenis cat besi terbaik. Sebab jika dibiarkan, hal ini akan mempengaruhi kualitas air atau zat lain yang mengalir di dalamnya. Kontaminasi logam tidak akan terhindarkan dalam kondisi tersebut.
Pipa berkarat bisa menjadi perantara jalan masuk bagi bahan-bahan beracun. Apabila mengalirkan air untuk dikonsumsi, produksi bahan makanan dan minuman akan menimbulkan risiko kesehatan jangka panjang.
Cara Menghindari Pipa Berkarat
Kondisi berkarat akibat oksidasi dapat dihindari dengan beberapa perlakuan. Jika dilakukan dengan benar, maka Anda tidak perlu melakukan penggantian yang memakan lebih banyak biaya. Berikut langkahnya.
1. Perhatikan Air
Langkah pertama adalah memeriksa pH air sebab semakin asam, semakin banyak kerusakan yang terjadi pada sistem saluran. EPA merekomendasikan ukuran pH air konsumsi antara 6,5 dan 8,5. Gunakan pH meter untuk memeriksa level ini secara akurat.
Perhatikan juga faktor suhu sebab suhu ekstrim dapat mempercepat kerusakan lapisan pipa. Pantau juga kadar oksigen dengan oksigen meter untuk menghindari resiko terjadinya oksidasi. Untuk itu, diperlukan jenis cat besi yang cocok.
2. Menjaga Stabilitas
Faktor pemasangan dan tekanan tinggi menyebabkan terjadinya getaran saat digunakan. Getaran ini berpotensi menyebabkan lubang atau retakan yang korosif pada permukaannya. Maka, saat pemasangan perlu dijaga stabilitasnya dengan penahan baut-U, klem, dan sebagainya.
3. Menjaga Kebersihan serta Perlindungan
Menjaga kebersihan dan memperkuat perlindungan menggunakan jenis cat untuk besi. Cat ini menghindari kontaminasi bakteri atau kontak kasar dengan logam lain. Perlindungan ini dilakukan pada sisi dalam dan luar.
Jenis Cat Besi untuk Industri Pipa
Terdapat 2 jenis pipa industri, yaitu seamless atau tanpa sambungan dan welded atau dengan sambungan. Keduanya membutuhkan jenis cat besi yang berkualitas untuk melindungi pipa besi dari korosi. Anda bisa menggunakan lapisan cat anti karat untuk pipa besi Anda seperti berikut ini.
1. Lapisan Primer Anti Karat
Pertama, Anda bisa menggunakan lapisan primer anti karat untuk aset pipa besi Anda. Cat primer sendiri dapat membantu pipa Anda untuk melindungi dari korosi yang dapat terjadi ketika pipa sudah terpasang. Menggunakan cat primer juga dapat meningkatkan daya rekat coating finishing pada pipa besi Anda.
2. Lapisan Finishing Anti Karat
Lapisan finishing atau coating finishing bertujuan untuk melindungi pipa besi Anda dari kontak luar, seperti zat kimia atau zat lainnya yang berpotensi menimbulkan karat pada pipa besi Anda. Tak hanya itu, coating juga dapat berfungsi dalam menambah keestetikan pipa sesuai dengan tampilan yang Anda inginkan.
Kebutuhan Industri sangat vital terhadap fungsi lapisan penahan korosi. Anda bisa mendapatkan produk berkualitas sekaligus layanan konsultasi dari Tosadah untuk keperluan pemilihan serta penggunaan jenis cat besi. Untuk diskusi lebih lanjut, Anda bisa menghubungi Tosadah di sini.
Agar tidak salah pilih cat anti karat untuk pipa besi, Anda bisa menerapkan beberapa tips memilih produk terbaik. Berikut inilah 4 Tips Cara Memilih Cat untuk Besi Anti Karat Terbaik.
Temukan lebih banyak informasi seputar cat besi anti karat di berbagai bidang industri di sini. PT Tosadah merupakan distributor cat besi anti karat Indonesia yang hadir dengan berbagai solusi produk cat anti karat yang bisa Anda lihat di sini. Jika Anda membutuhkan kerjasama dan informasi lebih tentang PT Tosadah sebagai distributor cat besi anti karat, dapat menghubungi kami di sini.