Cat epoxy primer berbeda dengan cat pada umumnya. Epoxy sendiri merupakan suatu jenis polimer, gabungan molekul yang mirip plastik dan bersifat termoset (tidak mudah meleleh). Pada cat epoxy biasanya terkandung campuran epoxy dan akrilik/lateks.
Bahan dasar cat yang berbeda inilah yang membuat cat epoxy bersifat tahan korosi dan tahan akan bahan kimia lainnya. Cat epoxy banyak digunakan untuk melapisi material logam, plafon, lantai, dan dinding.
Terdapat 2 jenis cat epoxy yang seringkali dianggap sama. Padahal karakteristik, daya tahan, dan cara penggunaanya berbeda. Nah, kedua cat tersebut yakni epoxy primer dan epoxy surfacer. Ikuti artikel ini sampai selesai, untuk mengetahui perbedaan di antara keduanya!
Selain itu, Anda juga perlu mengetahui perbedaan cat epoxy dan cat epoxy coating. Karena masih banyak yang keliru mengenai perbedaan kedua cat tersebut. Perbedaaan tersebut terletak pada pelapisannya.
Cat Epoxy Primer
Perbedaan yang paling mudah dikenali yaitu Cat epoxy yang primer digunakan sebagai cat pelapis dasar. Bukan sebagai cat yang diaplikasikan saat proses finishing. Lebih lengkapnya lagi berikut ini karakteristik dari epoxy primer:
- Epoxy primer terbuat dari zat epoxy amine adduct. Kandungan ini mampu memberikan hasil akhir yang halus di suatu permukaan
- Karena digunakan sebagai pelapis dasar, epoxy primer mampu memperlambat korosi pada material logam.
- Epoxy primer juga dapat menutup dan menyamarkan goresan, retak, gompal, dan pori-pori pada permukaan suatu substrat. Karena itulah epoxy primer sering dipakai untuk melapisi permukaan yang diberi dempul.
- Epoxy primer dikenal mempunyai daya lekat yang bagus pada logam. Serta tahan terhadap air atau zat cair lainnya.
Cat Epoxy Surfacer
Epoxy surfacer baru diaplikasikan setelah permukaan seperti dinding dan lantai sudah dilapisi oleh cat dasar. Berikut ini karakteristik dari cat epoxy surfacer:
- Sama seperti epoxy primer, cat surfacer juga mempunyai kemampuan merekat yang baik terhadap permukaan.
- Epoxy surfacer mampu menjaga warna dasar permukaan tidak berubah. Serta dapat menutup warna yang asli dari suatu permukaan. Jadi bertugas sebagai pelindung di lapisan luar
- Epoxy surfacer lebih sering digunakan dalam proses finishing
Ketika Anda ingin melapisi permukaan besi atau jenis logam lainnya, hal pertama yang perlu dilakukan yaitu mengaplikasikan epoxy primer. Setelah memberikan cat lapisan dasar dilanjut proses penghalusan dengan cara diamplas.
Baru setelah itu lapisi permukaan dengan cat epoxy surface, untuk memberi hasil akhir yang lebih cerah dan halus.
Cat Epoxy Primer yang Bagus untuk Besi
Apabila Anda ingin melapisi besi dengan cat, sebaiknya aplikasikan dulu epoxy primer sebagai cat dasar. Sehingga, Anda bisa memperoleh hasil akhir yang halus dengan permukaan berkilau. Epoxy primer juga akan menjaga komponen besi tidak mudah berkarat karena cat jenis ini dapat memperlambat proses korosi.
Baru setelah melapisi permukaan besi dengan epoxy primer, Anda dapat melapisinya lagi dengan cat lain. Meskipun sebenarnya menggunakan epoxy primer sebagai finishing juga sudah cukup, karena cat anti karat ini juga tersedia dalam beberapa variasi warna.
Cat Epoxy Primer Protective dari PT Tosadah dapat menjadi pilihan cat anti karat yang tepat, untuk keperluan Anda. Cat primer dari PT Tosadah ini dapat diaplikasikan ke berbagai jenis material serta mempunyai khasiat anti korosi yang cukup tinggi.
Jadi cat epoxy sangat penting untuk pengecatan yang medianya cukup besar seperti gedung, kapal, besi ataupun beton. Hal ini pastinya perlu Anda ketahui lebih lanjut karena manfaat cat epoxy cukup banyak dan beragam.
Anda juga bisa memesan cat primer dengan warna yang disesuaikan. Terdapat mesin pencampur untuk menghasilkan warna cat sesuai permintaan klien. Selain produk cat anti karat yang lengkap, PT Tosadah juga telah menyediakan layanan tim aplikator untuk membantu Anda melakukan pengecatan. Ingin tahu produk lebih lanjut? Klik tautan ini!
Temukan lebih banyak informasi seputar cat besi anti karat di berbagai bidang industri di sini. PT Tosadah merupakan distributor cat besi anti karat Indonesia yang hadir dengan berbagai solusi produk cat anti karat yang bisa Anda lihat di sini. Jika Anda membutuhkan kerjasama dan informasi lebih tentang PT Tosadah sebagai distributor cat besi anti karat, dapat menghubungi kami di sini.